Wednesday, March 18, 2009

Hypnoparenting




Sumber : Hypnoparenting – Menjadi orang tua efektif dengan Hypnosis
Ariesandi Setyono

Menjadi orang tua adalah sesuatu yang luar biasa. Kita bisa menjadi orang yang menyalurkan apa yang kita rasakan, pelajari, dan alami kepada anak – anak kita sehingga mereka bisa melewati kehidupan mereka seniri dengan bekal yang lebih baik.

Menjadi orang tua adalah tugas profesional sehingga memerlukan pelatihan dan semangat belajar untuk memberikan yang terbaik dalam kehidupan.

Sesuai dengan judulnya buku ini membahas tentang kiat menjadi orang tua yang sukses mendidik anak diantaranya dengan hipnosis yang sebenarnya secara tidak langsung dilakukan oleh orang tua terhadap anak – anaknya dalam sehari – hari.

Diawali dengan pengertian Hypnoparenting, berasal dari kata hypnosis yang mengacu pada proses penurunan kondisi kesadaran dan kata parenting yang berarti semua hal yang berhubungan dengan bagaimana orang tua mendidik dan membesarkan anak – anak.

Salah satu cara yang mudah dilakukan adalah mengubah kondisi tidur menjadi kondisi hipnosis, ketika anak sedang tidur nyenyak goyangkan kepalanya ke kiri dan kanan perlahan jangan sampai terbangun. Setelah bereaksi dengan mengerjap – ngerjapkan matanya eluslah sedikit dahinya dan bisikkan kata – kata sugesti yang ingin dimasukkan. Jangan sampai terbangun. Hal penting yang perlu diperhatikan adalah penyusunan kata –kata sugesti, usahakan kata – kata sederhana dan mudah dimengerti anak – anak.
Jika mendapat reaksi berupa anggukan kepala dari anak maka sugesti sudah masuk dan instruksi dimengerti oleh anak. Jika tidak jangan bosan untuk mengulanginya esok. Ingat dalam hal ini ayah maupun ibu harus kompak.

Menarik kan? Referensi bagi orang tua maupun calon orang tua…untuk lebih detail bisa baca bukunya ya… gak mahal kok apalagi kalo belinya di Toga diskon 20 % hehe kok jadi promosi.

Selamat bagi para orang tua dan calon orang tua atas titipan dari Allah yang sangat berharga ini yaitu seorang anak… semoga Sukses dalam mendidik anak

FAMILY = Father And Mother I Love You

No comments: